Home » , » Pondok Gizi Sekar Tanjung PKPU Adakan Training Pembuatan Nugget dan Rolade Tempe

Pondok Gizi Sekar Tanjung PKPU Adakan Training Pembuatan Nugget dan Rolade Tempe




( Purwokerto ) Hari Kamis, 14 April 2011 , bertempat di Pondok Gizi Sekar Tanjung II PKPU Desa Tambaknegara Kecamatan Rawalo, Para Kader Gizi mengadakan penyuluhan dan pelatihan pembuatan Nugget dan Rolade berbahan baku tempe. Kegiatan ini merupakan program rutin Pondok Gizi Sekar Tanjung setelah bulan sebelumnya dilakukan Penyuluhan tata cara pembuatan makanan olahan berbahan baku sayuran.



“ Kami sengaja membuat pelatihan ini untuk mengantisipasi anak-anak jajan sembarangan. Anak-anak sangat suka dengan nugget, tapi kita tidak tahu seberapa banyak bahan pengawet yang terkandung dalam nugget yang dijual di pedagang keliling. Dengan adanya pelatihan pembuatan nugget tempe ini, anak-anak tetap bisa menikmati jajanan yang ringan namun menyehatkan, “ kata Sri Wigati , Penanggung Jawab Pondok Gizi Sekar Tanjung II.




Respon masyarakat dengan adanya pondok gizi ini ternyata cukup positif. Rata-rata setiap bulannya tidak kurang dari 40 orang hadir dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh Pondok Gizi Sekjar Tanjung.

Selain praktek pembuatan Pembuatan Nugget, juga dilakukan penyuluhan tentang Pentingnya Sarapan pagi oleh Amaliyah Agustin, tim kesehatan PKPU. Usai acara, Tim PKPU dibekali oleh oleh berupa nugget dan juga makanan olahan dari singkong yang siap untuk digoreng ( Pri )
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Blognya Aria
Copyright © 2011. PKPU PURWOKERTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger