Home » , » Gandeng BAZDA dan LAZ Se-Kecamatan Banyumas PKPU Inisiasi Pembuatan Media Sosialisasi Zakat Bersama

Gandeng BAZDA dan LAZ Se-Kecamatan Banyumas PKPU Inisiasi Pembuatan Media Sosialisasi Zakat Bersama

Purwokerto, Sabtu (12/03/2011) bertempat di kantor BAZDA Kabupaten Banyumas, gedung Balai Muslimin No 9 disepakati dibentuknya media bersama yang merangkum aktivitas kegiatan pengelolaan zakat di Kabupaten Banyumas. Hal ini ditujukan sebagai sarana awal media sosialisasi dan sinergisasi kegiatan Organisasi Pengelola Zakat yang ada di Kabupaten Banyumas.
Ide awal pembentukan media ini berawal dari keresahan PKPU berkenaan dengan tidak adanya satu media sosialisasi pun di Banyumas yang mengangkat tema zakat dan pendayagunaannya. Usulan ini akhirnya disampaikan pada saat Rapat Koordinasi antara BAZDA dan LAZ se Kabupaten Banyumas Senin (7/03/2011) yang kemudian mendapat respon positif dari semua peserta rapat

“ Kami menyambut positif usulan dari rekan-rekan PKPU. Benar, saat ini kita membutuhkan sebuah media agar masyarakat bias lebih memahami tentang pentingnya zakat serta bentuk bentuk pendayagunaannya. Usul ini sangat bagus mengingat biayanya cukup murah bila kita tanggung bersama dan daya jangkaunya yang luas”, kata seorang perwakilan rapat dari LAZ kecamatan Kebasen.

Pada pertemuan ini dihadiri oleh perwakilan dari BAZDA Kabupaten Banyumas, PKPU Purwokerto, Lazis Muhamadiyah, LAZIS NU, dan BAZ Kecamatan. Agenda hari ini adalah penetapan pengurus dan Redaksi Media Bersama, yang diberi nama "Buletin ZAKI", singkatan dari buletin Zakat Kita.
Disepakati bahwa media ini akan diterbitkan setiap 3 bulan sekali dan akan memuat beberapa materi yang berisi tentang kajian zakat, metode penghitungan, program-program masing-masing lembaga serta aktifitas pendayagunaannya.(indra/pri)

Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Blognya Aria
Copyright © 2011. PKPU PURWOKERTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger