Home » , » Sarana Air Bersih PKPU Diresmikan

Sarana Air Bersih PKPU Diresmikan

Potong Pita oleh Pihak PKPU dan Perwakilan Bupati Banjarnegara
Banjarnegara - Warga korban longsor yang menimpa Banjarnegara akhir 2014 lalu kini lebih bernafas lega. Hal ini setelah bantuan sarana dan prasarana air bersih dari PKPU dan Radar Banyumas diresmikan.

Peresmian dilakukan di RT 5 RW 3 Grumbul Suren Dusun Bandingan Desa Ambal Kecamatan Karangkobar, Kamis (8/10). Ini sekaligus meresmikan bantuan sarana air bersih di warga relokasi longsor Dusun Pencil Desa Karangtengah Kecamatan Wanayasa.


Asisten Ekonomi Pembangunan Setda Banjarnegara, Bapak Doni Sutrisno, yang mewakili Bupati Banjarnegara meminta agar sarana tersebut dirawat sebaik-baiknya. "Banyak daerah yang kesulitan air bersih," katanya. Namun korban longsor Dusun Jemblung Desa Sampang Kecamatan Karangkobar ini bisa memperoleh mata air yang bisa disalurkan ke tempat relokasi. "Oleh karena itu saya minta agar dibentuk organisasi pengelola air bersih," katanya. Organisasi inilah yang nantinya bertanggung jawab merawat dan memperbaiki sarana yang rusak. Sebab menurut dia, membangun sarana prasarana itu mudah, tetapi lebih sulit merawat dengan baik agar tetap bisa berfungsi optimal.


Direktur Pendayagunaan PKPU, Bapak Rully Barlian Thamrin mengatakan pihaknya telah menyiapkan air bersih ini sebelum warga menempati hunian. Sebab air yang berasal dari mata air Binangun ini juga dimanfaatkan untuk pekerjaan pembangunan rumah. Jadi sudah ada terlebih dahulu. Kita ambil dari mata air Binangun yang jaraknya sekitar tiga kilometer," paparnya.

Dikatakannya, di hunian relokasi air bahkan lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan 27 KK warga relokasi dari Dusun Jemblung. Dengan kapasitas penampungan sebanyak 6.000 liter, air bahkan sampai berlebih. Bahkan di musim kemarau seperti sekarang ini sekalipun. Sehingga kelebihan air bersih ini disalurkan untuk warga di Desa Ambal. Sikap berbagi ini sekaligus agar warga Jemblung bisa lebih dekat dan akrab dengan warga di lokasi yang baru.

Bapak Rully menambahkan selama ini banyak lembaga yang menyalurkan bantuan dalam berbagai bentuk. Setelah berkoordinasi dengan Pemkab Banjarnegara, PKPU mendapat kepercayaan untuk membangun fasilitas air bersih. "Termasuk nanti di relokasi Desa Sijeruk Kecamatan Banjarmangu," terang beliau. (Radar Banyumas)

Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Blognya Aria
Copyright © 2011. PKPU PURWOKERTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger