Home » » Pendampingan BeAStar SMA: Motivasi Berprestasi

Pendampingan BeAStar SMA: Motivasi Berprestasi

Jum'at, 30 Januari 2015 yang lalu, PKPU telah melaksanakan pendampingan rutin bulanan untuk para penerima BeAStar (Beasiswa Akselerasi Pintar) untuk jenjang SMA. Acara yang bertempat di PKPU KCP Purwokerto ini diisi dengan sharing pengalaman dari seorang mahasiswa kreatif, Andi Yanto. Selain sharing, para penerima BeAStar juga diberikan form evaluasi bulanan untuk tahun 2015, sebagai alat penilaian perkembangan spiritual dan akademis mereka.

Siswa penerima BeAStar mendengarkan sharing dari pembicara

Program yang sudah rutin berjalan sejak tahun 2012 ini memang rutin dilakukan setiap bulan untuk memantau perkembangan akademis dan spiritual masing-masing siswa. Selain itu, pendampingan juga selalu diisi dengan materi-materi yang bertujuan menambah wawasan dan semangat para siswa untuk berprestasi dalam berbagai bidang.

Diskusi
Untuk tahun ini, PKPU tengah mendampingi sebanyak 21 siswa SMA. Sedangkan untuk program BeAStar SD dan SMP, PKPU mendampingi hampir 50 siswa. Dana beasiswa bersumber dari donasi para donatur yang dikelola dan kemudian disalurkan oleh PKPU. Bagi yang berminat memberikan donasi dapat menyalurkan donasinya melalui rekening PKPU Purwokerto (klik http://pkpupurwokerto.blogspot.com/p/daftar-rekening.html).
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Blognya Aria
Copyright © 2011. PKPU PURWOKERTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger