Home » , » SQN PKPU 2010, Program Kurban Yang Dinanti Warga

SQN PKPU 2010, Program Kurban Yang Dinanti Warga

JAKARTA - Pada Idul Adha 1431H ini, lembaga kemanusiaan nasional PKPU dengan 16 cabang di daerah, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bengkulu, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bukittinggi, Nanggroe Aceh Darussalam, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Balikpapan, Maluku dan Maluku Utara kembali menggelar program kemanusiaan “Sebar Qurban Nusantara”.

Direktur Program SQN PKPU Nurhidayat mengatakan dilihat dari perspektif sosial, ibadah kurban bisa menjadi salah satu komponen jaring pengaman sosial jika dikelola secara efektif, amanah, dan profesional.

"Oleh karena itu, PKPU yang concern pada program pemberdayaan masyarakat dan kemanusiaan bermaksud menggelar program Sebar Qurban Nusantara. Warga masyarakat kurang mampu bersiap menanti kurban anda,” ujar Nurhidayat.

Di dalam program ini, PKPU menjadi fasilitator pendistribusian hewan kurban kepada fakir miskin di daerah-daerah minus dan bencana alam, kekeringan, pengungsi di seluruh wilayah nusantara, khususnya Indonesia wilayah timur serta luar negeri," tambahnya.

Bila anda yang ingin berpartisipasi dan mensukseskan program SQN PKPU 2010, anda dapat menghubungi telpon Panitia Sebar Qurban Nusantara PKPU KCP Purwokertodi nomor 0281-7958080 atau mengubungi 081327943137 (Indra).
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Blognya Aria
Copyright © 2011. PKPU PURWOKERTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger